Sambang Pesantren FEB UNISMA Implementasikan Tridharma Perguruan Tinggi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Malang (Unisma) kembali menyelenggarakan program Sambang Pesantren. Program yang menjadi acara rutin tahunan kali ini menyasar Pondok Pesantren Miftahul Ulum Bengkak Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi yang diasuh oleh K.H Achmad Jazari Marzuki dan K.H Moch. Hayatul Ikhsan MPdi. Yayasan PP Miftahul Ulum membawahi tiga Lembaga Pendidikan tingkat menengah atas yakni MA Miftahul Ulum & SMK Ibrahimy.

Kehadiran Jajaran Pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang ini dalam rangka implementasi tridharma Perguruan Tinggi yakni Pendidikan, Penelitian dan pengabdian masyarakat yang harus bersinergi dengan berbagai pihak diantaranya Yayasan PP Miftahul Ulum. Dalam kunjungan tersebut Tim FEB UNISMA di terima langsung oleh jajaran pengasuh Ponpes Miftahul Ulum, Kepala Sekolah MA dan SMK Ibrahimy Miftahul Ulum , para guru dan siswa. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang Nur Diana SE, MSI, CBV, CERA saat ditemui mengatakan bahwa Fakultas ini memiliki kesamaan misi dalam mengembangkan potensi pendidikan bagi warga Nahdliyin. Maka dari itu FEB berkepentingan untuk menjalankan kerja sama bidang Tridharma Perguruan Tinggi dengan lembaga pendidikan dan pesantren dibawah naungan Nahdlatul Ulama.

“Ini bertujuan mengembangkan kompetensi sumber daya manusia baik guru maupun siswa. Serta kerja sama yang saling menguntungkan guna meningkatkan kapasitas lembaga,” ungkap Diana

Saat ini era Merdeka Belajar Kampus Merdeka, sehingga adanya kerja sama Lembaga Pendidikan tinggi seperti FEB UNISMA dan Lembaga Pendidikan SMK, SMA atau MA bahkan pesantren akan mendukung upaya untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia bagi guru, siswa maupun santri.

Dekan yang dikenal inovatif ini melanjutkan, dengan memberikan pelatihan, workshop maupun pengembangan kurikulum merdeka belajar insyaallah akan mengurangi gap yang ada. Menurutnya jika menginginkan SDM yang unggul maka harus memperkuat fondasi dasar berupa pengetahuan dan skill.

FEB Unisma sendiri hadir untuk memberikan dukungan penuh bagi para talenta muda agar menjadi generasi yang lebih baik di masa mendatang. Diana menyampaikan karena FEB Unisma Malang memiliki sumber daya manusia kompeten yang berdaya saing Internasional dan telah menjalin kolaborasi baik dengan dunia industri maupun kampus Luar negeri.

Dengan fasilitas sarana laboratorium yang sangat memadai. Seperti studio digital marketing, lab manajemen dan IT , Galeri investasi, laboratorium akuntansi Computerized dan lain sebagainya.

Sementara itu Wakil Dekan bidang akademik dan kerja sama FEB UNISMA, Afifudin SE, MSA, Akt memberikan motivasi kepada para siswa dan santri Miftahul Ulum untuk tergerak meningkatkan kompetensi ke jenjang lebih tinggi, sebagai salah satu solusi terbaik adalah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang yang telah terakreditasi Internasional FIBAA Jerman dan Terakreditasi Unggul dari Lamemba.

“Mari kita siapkan generasi muda untuk menyongsong Indonesia Emas 2045,” ajak Dekan FEB Unisma.

Melalui SDM yang memiliki kemampuan, melalui pendidikan yang tinggi, melalui perguruan tinggi, diharapkan dapat lahir SDM yang memiliki cara berpikir yang inovatif, transformatif, dan mempunyai keterampilan.

“Ini yang diharapkan nanti bisa melanjutkan sehingga cita-cita Indonesia Emas itu bisa tercapai,” tandas Diana.

Sedangkan Kepala Sekolah MA Miftahul Ulum Banyuwangi mengungkapkan terima kasihnya atas kedatangan rombongan Unisma. Menurutnya ini kejutan yang luar biasa atas kunjungan dan kerja sama yang dilakukan.

Ia mengakui Unisma adalah perguruan tinggi Islam yang menjadi percontohan perguruan tinggi di lingkungan NU. Ia berharap dengan ditandatanganinya MoU antara kedua lembaga ini, dapat meningkatkan keinginan bersama untuk menjadi lebih maju dan berkembang dapat terwujud.

Menurutnya Unisma sekarang sudah dijadikan rujukan untuk melanjutkan jenjang ke studi yang lebih tinggi. Kerja sama yang komprehensif harus mampu diwujudkan dalam rangka untuk meretas kegiatan-kegiatan yang saling menguntungkan.


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru