FEB UNISMA Gelar Webinar Hibdrid AKUNTAN UNGGUL DI ERA TRANSFORMASI DIGITAL

Puncak dari rangkaian kegaiatan AFEST 2021, Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang Menyelenggarakan Webinar Hibrid dengan Tema Akuntan Unggul di Era Digital Pada Selasa, 7 Desember 2021. Dalam Acara ini mengundang Narasumber dari  Dr. Pujiono SE, MSi, Akt CA Direktur  Kantor Jasa Akuntan Puji dan Rekan  yang juga aktif di IAI Wilayah Jawa Timur dan Association of Certified Fraud Examiners (ACFE) Indonesia Chapter (ACFE) serta Nilam Yuninda ( OJK)
Dalam acara ini juga dilakukan penandatangana MoA antara FEB UNISMA dengan Kantor Jasa Akuntan Puji dan Rekan sebagai implementasi Kebijakan Merdeka Belajar kampus Merdeka Tridharma Perguruan Tinggi.
Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang, Nur Diana SE, MSI  didapuk untuk memberikan opening speech dalam sambutannya mengatakan bahwa  tren revolusi industri 4.0 yang dipicu oleh perkembangan pesat di bidang teknologi, komunikasi, informasi serta  Era Society 5.0  memunculkan tantangan baru dimana persaingan semakin ketat dan kemampuan semakin runtuh tergantikan oleh teknologi.  Untuk itu akuntan harus berbenah diri agar tetap relevan dengan perkembangan zaman.
“Perkembagan teknologi telah mengubah peran dari akuntan profesional memberikan peluang baru untuk menambah nilai bisnis, untuk itulah kemampuan akuntan profesional akan didukung oleh peningkatan otomatisasi dimana tugas-tugas rutin maupun transaksional telah membebaskan profesional keuangan untuk menerapkan keterampilan mereka di tempat lain”.

Lebih lanjut Dekan FEB UNISMA mengajak generasi millennial  untuk“mempersiapkan dan meningkatkan skill dimana harus melakukan mastering skill , opening mind , adaptif dan  menanamkan nilai etika yang kuat untuk dapat bertahan menghadapi perubahan dan terus memberi kontribusi terhadap peradaban. Akuntansi merupakan program studi yang banyak diminati ini merupakan jembatan yang baik sehingga profesi akuntansi adalah profesi yang menjanjikan.
Webinar hybrid ini juga menghadirkan narasumber yang sangat kompeten antara lain  Nilam Yunida selaku Kepala Bagian Pengawas Bank Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bapak Dr. Pujiono, SE., M.Si., Ak., CA. selaku Direktur Kantor Jasa Akuntan (KJA) Puji dan Rekan dan.
Dalam Paparannya   Dr. Pujiono, SE.,MSi.,Ak.,CA selaku direktur KJA (Kantor Jasa Akuntan) Puji dan Rekan  mengupas Redefinisi Akuntansi  di Era Industri 4.0, dimana akuntansi mengalami redefinisi akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, dan pemeriksaan akuntansi/auditing. Re-definisi akuntansi data keuangan memproses informasi keuangan dan laporan keuangan. Akuntansi keuangan adalah cabang akuntansi yang berkaitan dengan pelaporan informasi keuangan kepada pihak eksternal. Prinsip akuntansi keuangan berubah-ubah dan disesuaikan dengan kebutuhan pemakai informasi keuangan serta sistem bisnis. Akuntansi manajemen terdiri dari beberapa profesi diantaranya CIMA, ICMA, CMA, dan ICMAP. Pemeriksaan akuntansi/auditing sertifikasi profesi  CPA, QIA dan CIA, dan CFrA, CFE. 
Sementara itu  Nilam Yuninda ( OJK )  menyampaikan materi mengenai peran akuntan dalam transformasi perbankan Indonesia. Dalam pemaparannya, Nilam menyampaikan bahwa OJK yang bertugas dan berfungsi mengatur dan mengawasi industri jasa keuangan turut serta mengawal tranformasi digital perbankan yang antara lain meliputi data, teknologi, manajemen risiko, kolaborasi dan tatanan institusi. Dalam hal bertugas sebagai regulator, OJK berperan dalam beberapa hal yaitu memperkuat tata kelola dan manajemen risiko IT, mendorong penggunaan IT Game-Changers, Mendorong kerjasama terkait teknologi, mendorong implementasi advanced digital bank.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab oleh Peserta  Webinar Hibrid Akuntansi. Dengan berakhirnya sesi tanya jawab kegiatan ini berakhir dan berjalan dengan lancar diharapkan peserta  dapat memperoleh value dan mengimplementasikan nya.


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru