Serahkan Progress Report, FEB UNISMA Terdepan Dalam Komitmen Visi Internasionalisasi Kelembagaan

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang (FEB UNISMA) kembali menjadi yang terdepan dalam pelaporan kemajuan kelembagaan kepada pemangku kepentingan (stakeholder) UNISMA. Acara serah terima dan paparan Progress Report FEB UNISMA 2019, berlangsung di Lab. KPS FEB UNISMA Lt. 3, 17 Juli 2019. Dalam sambutannya, Dekan FEB UNISMA, Nur Diana SE, M.Si, mengapresiasi capaian prestasi bersama FEB UNISMA baik dalam bidang Pendidikan/Pengajaran, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Beliau berharap seluruh prestasi bersama yang telah diraih dapat dipertahankan bahkan dikembangkan menjadi lebih baik seiring dengan visi FEB UNISMA dalam mewujudkan pengelolaan kelembagaan yang  berstandar internasional baik tingkat ASEAN (ABEST) ataupun Global (AACSB).

Adapun, Rektor UNISMA, Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si, menyatakan bangga dan mengapresiasi seluruh capaian prestasi bersama yang telah berhasil ditorehkan oleh FEB UNISMA. FEB UNISMA selalu menunjukkan komitmen yang tinggi terhadap kemajuan kelembagaan dimana hal ini dibuktikkan dengan tertulisnya laporan kemajuan (progress report) lebih dari 200 halaman. Beliau menyatakan bahwa FEB UNISMA harus menjadi best practice bagi lembaga lain dalam pelaporan kemajuan.


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru