Prof Nurhajati Raih Penghargaan Satya Lencana Karya Satya

Salah seorang guru besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unversitas Islam Malang (FEB UNISMA), Prof Nurhajati berhasil mendapatkan penghargaan Satya Lencana Karya Satya XXX. Penghargaan ini merupakan penghargaan prestisius yang diberikan atas dedikasi pengabdian dan kinerja yang luar biasa selama menjadi dosen. Kriteria penilaian sendiri dimulai dari internal Perguruan Tinggi Swasta (PTS), yang kemudian diusulkan ke kopertis untuk selanjutnya dilakukan pengecekan secara administratif, hingga diusulkan secara berjenjang ke pusat. 

Di tempat terpisah, guru besar pemasaran yang memiliki hobi melukis batik dengan karya yang telah diakui tidak hanya tingkat nasional melainkan internasional ini, menyatakan bersyukur atas penghargaan yang diraihnya. Beliau berharap jejak pengabdian yang telah dilakukannya selama di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang dapat menjadi inspirasi bagi dosen-dosen muda lainnya dan menjadi amal sholeh yang berlipat.  


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru