Kisah Pejuang Skripsi Dalam Menggapai Mimpi

Wisuda daring Periode 64 yang digelar Universitas Islam Malang pada 17 Januari 2021 telah mengisahkan berbagai cerita bagi wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang.

Wisuda yang digelar secara Daring, bahkan sempat tertunda akibat kebijakan Walikota Malang Nomor 30 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian COVID-19. Beberapa Wisudawan bahkan sempat kecewa , namun akhirnya menyadari bahwa keselamatan dan keamanan bagi orang-orang tercinta merupakan hal yang harus diutamakan.

Bahkan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang Nur Diana, S.E., M.Si. dalam wawancaranya mengatakan di masa pandemi covid-19 yang kasusnya makin melonjak, perlu disikapi dengan bijak dalam penyelenggaraan wisuda sehingga wisuda daring akhirnya menjadi pilihan terbaik, meskipun kurang memenuhi harapan peserta wisuda dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNISMA.

"Insya Allah yakinlah UNISMA berusaha memberikan yang terbaik untuk memberikan penghormatan dan penghargaan atas perjuangan dan jerih payah saudara dalam pencapaian akhir studi S-1 di FEB UNISMA selama kurang lebih 4 tahun, dan momen ini patut saudara kenang" ujar Diana.

"Selamat Kepada Seluruh Wisudawan dan Wisudawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang . Ini merupakan wisuda spesial karena banyak peserta wisuda yang berprestasi baik secara akademik maupun non akademik yang telah mengharumkan nama UNISMA" ujar Dekan yang progresif dalam menjalankan Tridarma Perguruan Tinggi di Masa Pandemi ini.

FEB UNISMA dalam wisuda daring Periode 64 mengikutsertakan peserta terbanyak dengan sejumlah 433 wisudawan yang berasal dari program studi Manajemen dan program studi Akuntansi.

Dari banyaknya peserta wisuda kali ini ada beberapa kisah menarik dari Wisudawan FEB UNISMA diantaranya Riski Amaliah ( lulusan Terbaik FEB UNISMA) yang dulunya mahasiswi aktivis bahkan menjadi ketua HMJM FEB UNISMA ini sangat bangga lulus dengan tepat waktu dan menjadi peserta luring yang hadir di gedung Bundar. "Banyak pengalaman diluar kelas yang saya dapatkan, ikut program student mobility ke luar negeri, mengasah kompetensi dengan berbagai sertifikasi keahlian diantaranya digital marketing, Data Management Staff (BNSP TIK Nasional) dan lain sebagainya. Insya Allah kami optimis untuk menghadapi tantangan pandemi dengan bekal apa yang sudah diberikan FEB UNISMA, Apalagi bekal entrepreneurship yang sudah kami peroleh setidaknya, saat kuliah sudah kami aplikasikan dengan menjalankan bisnis online" ujar Qiqy panggilan akrabnya.

Lain halnya Dinar Dhea Safitri (Lulusan terbaik) Prodi Akuntansi sangat bersyukur atas keberhasilannya menyandang gelar S.Ak. (Sarjana Akuntansi) dengan predikat Cumlaude tak membuat gadis kalem asli Arema ini tinggi hati. Bahkan Dinar berkontribusi menjadi tutor bagi adik- adik kelasnya." Ini pengalaman berharga dapat meningkatkan kepercayaan diri" ujarnya. "Alhamdulillah disela menunggu kepastian wisuda kami sudah bekerja di sebuah perusahaan "

Ada lagi kisah menarik dari Yumma Meldiansyah, Wisudawan Asal lombok ini merupakan wisudawan yang berprestasi sejak dibangku kuliah. Yuma merasa bersyukur meskipun dalam wisuda kehadirannya secara daring, tidak mengurangi maknanya mengingat cowok multitalent ini hampir selama 4 tahun selalu menghiasi semua kegiatan yang diselenggarakan FEB UNISMA. Baik event nasional dan internasional Yuma selalu menjadi tim protokoler. Disamping itu Yuma memiliki keahlian Digital Marketing sehingga dipercaya untuk mengelola Studio Digital Marketing dan menggawangi tim media kreatif (unit organisasi di FEB UNISMA yang bergerak dibidang ekonomi kreatif dan media kreatif). Cowok tampan dan mungil ini pernah menyabet Juara 1 Nasional Video Musikal Puisi Film Sakura. Atas bakat dan pengalaman semasa kuliah Yuma membiayai sendiri kuliahnya dengan mendirikan CV. Metro Media dan RT Entertainment. "Bekal Entrepreneur, ilmu dan skill serta fasilitas kampus betul- betul sangat bermanfaat membantu keberhasilan usaha yang saya rintis di masa Pandemi" jelas Yuma.

Lain halnya dengan Novia Eka gadis cantik semampai dari prodi Manajemen ini, saat kuliah mengharumkan nama FEB UNISMA dengan menyandang sebagai Juara 1 Duta Pangan Kota Malang 2017, Duta Kampus Universitas Islam Malang 2017 dan Duta Hijab Radar Malang 2018. Novia tak pernah menyia-nyiakan waktu dan kesempatan selama kuliah di FEB UNISMA. Ia mengaku banyak pengalaman, pembelajaran maupun kesempatan yang ditawarkan kepadanya sehingga dapat meningkatkan kepercayaan dirinya. Gadis yang juga aktivis BEM FEB UNISMA dan tim Media Kreatif ini merasakan ada manfaatnya untuk karirnya saat ini yang saat ini menjadi Supervisor Customer Relationship Management di sebuah perusahaan ini masih menyempatkan waktunya untuk menjalankan bisnis fashion secara mandiri " Ilmu yang saya dalami bidang Manajemen namun saya juga punya passion dibidang fashion, alangkah baiknya bidang manajemen, fashion dan semangat entrepreneur kita jalankan selagi terbuka kesempatan mendukung pilihan karir saat ini " ujar Novia mengakhiri wawancaranya.


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru