Gencarkan Program Sadar Zakat Sadar Pajak, FEB Unisma Gandeng LazisNU dan NUCare

Potensi pendapatan zakat, infak, dan sedekah di Indonesia sangatlah tinggi mengingat Indonesia sendiri yang dikenal sebagai negara dengan mayoritas penduduknya menganut agama Islam. Oleh karenanya, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang berkomitmen untuk turut membantu negara dan umat dengan gencarkan program sadar zakat, infak, dan sedekah. Tidak tanggung-tanggung, Fakultas Ekonomi dan Bisnis menggandeng Lembaga Penyalur Zakat, Infak, Sedekah berskala nasional yaitu LazisNU dan NU-Care.

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang, Nur Diana, SE, M.Si, mengharapkan dengan adanya program kerjasama dan penandatangan MoU ini, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang dapat turut memberikan sumbangsih pada perkembangan pengelolaan zakat secara nasional baik secara edukatif ataupun pengimplementasian program pengelolaan zakat, infak, dan sedekah. Beliau juga berharap melalui kerjasama ini syiar mengenai pentingnya memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitar melalui pemanfaatan dana zakat, infak, sedekah, dapat tumbuh dan berkembang.

Disamping kegiatan workshop zakat, kegiatan ini juga mengagendakan workshop terkait perhitungan pajak yang sesuai dengan standar perhitungan nasional dengan pemateri dari dosen-dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang yang mengampu mata kuliah perpajakan.

Kategori : Berita FE UNISMA
Redaksi : Alfian Budi Primanto

Penerbit : Alfian Budi Primanto


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru