FEB UNISMA Kupas Tuntas Strategi Membangun Budaya Perusahaan Unggul Berkelas Dunia Bersama Masaomi Tokuda

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang (FEB UNISMA) kembali menunjukkan komitmen internasionalisasi kelembagaan dengan menghadirkan narasumber yang berasal dari praktisi profesional tingkat internasional dalam acara CEO Talk. Masaomi Tokuda didapuk menjadi pembicara dalam acara CEO Talk yang  bertajuk Building Corporate Culture pada tanggal 30 Oktober 2019 bertempat di Lab. KPS, FEB UNISMA Lantai 3. Kegiatan ini menjadi bagian dari program International Class yang diikuti oleh ratusan mahasiswa dan dosen dari  berbagai negara, seperti Sudan, Palestina, Timor Leste, Thailand, Jepang, dan Indonesia.

Dekan FEB UNISMA, Nur Diana SE, MSi menyatakan bahwa  kegiatan ini digelar agar peserta kelas internasional FEB UNISMA dapat memperoleh pengetahuan dan pengalaman baru terlepas dari latar belakang bangsa berbeda. "Kami harapkan dengan pengalaman Mr. Tokuda yang berasal dari Jepang, namun menjadi CEO perusahaan multinasional di beberapa negara seperti Jepang, Phillipina, Thailand, Vietnam, dan lain-lain, mampu memberikan wawasan pada mahasiswa/i kelas Internasional bagaimana menjalankan praktik bisnis kelas dunia melalui pembentukan budaya perusahaan yang unggul dan berdaya saing.

Adapun, Masaomi Tokuda dalam sesi nya menyatakan bahwa profesi CPA  bertanggung jawab untuk mengaudit  laporan keuangan perusahaan tahunan yang bersandar pada IFRS(International Financial Reporting Standart), JGAAP dan USGAAP. Salah satu kunci penting dalam menjalankan sebuah bisnis yang memiliki visi internasionalisasi adalah falsafah bisnis yang kuat dan terukur serta kemampuan kepemimpinan dalam menjalankan perusahaan Disamping itu kesuksesan sebuah taktik bisnis juga sanbgat dipengaruhi oleh etos kerja unit dan divisi serta kemampuan dalam mengelola talent.


Jangan Lewatkan Kabar Terbaru dari Kami!

Berita Terbaru